Senin, 25 Januari 2010

MAKNA DARI GERAKAN SHOLAT KITA

1. Berdiri tegak mengahadap kiblat = Menghadapkan jiwa dan raga kepada satu Dzat yang maha esa dan maha segalanya.

2. Mengangkat tangan saat takbir = Lambang penyerahan diri secara total kepada Allah Swt.

3. Ruku = Lambang hormat dan mengagungkan Dzat yang maha kuasa serta mengingatkan kelemahan dan ketidakberdayaan diri kita.

4. Sujud = Lambang ketundukan dan kepasrahan secara total kepada Allah Swt. Karenanya diharamkan sujud kecuali hanya kepadanya.

5. Pengulangan sujud dua kali = Sujud pertama mengingatkan asal usul manusia yang diciptakan dari tanah, dan sujud kedua mengingatkan hasil perjalanan hidup manusia (cepat atau lambat) pasti kembali kepada tanah.

6. Berulang-ulang sujud = Melambangkan penampilan 100% berbeda dengan syetan yang menolak sujud meskipun hanya satu kali.

7. Menoleh kekanan dan kekiri dengan ucapan salam = Lambang ikrar di hadapan Allah setelah berinteraksi dengannya, bahwa kemanapun pergi harus senantiasa menebar salam (kedamaian),rahmat (kasih sayang),dan barakah (tambahan kebaikan)untuk siapapun dan bahkan untuk apapun sesuai dengan misi Rasulullah Saw.

Tidak ada komentar: